Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usir Kesepian dengan Menghibur Diri Bersama "Pacar Rajutan"

Kompas.com - 02/04/2014, 16:54 WIB
Wardah Fajri

Penulis

KOMPAS.com - Berkencan bisa menjadi aktivitas yang melelahkan, bikin frustasi, bahkan pada akhirnya membuat Anda kembali merasa kesepian. Alih-alih merana karena kesepian, seniman perempuan Noortje de Keijzer mencari jawaban mengatasinya. Ia kemudian merajut pacar untuk menemaninya beraktivitas sehari-hari juga sebagai "teman kencan".

Karya seni "My Knitted Boyfriend" karya de Keijzer berbentuk seperti bantalan untuk dipeluk. Bantalan rajutan ini dimaknai sebagai pacar yang selalu ceria dan fleksibel. Lewat buku ilustrasinya, de Keijzer menceritakan bagaimana dia dan pacar "rajutannya" beraktivitas bersama layaknya sepasang sejoli.

Kepada Huffington Post, de Keijzer mengutarakan apa yang menginspirasinya dalam membuat karya seni tersebut.

"Adalah hal yang normal ketika kadang Anda merasa sangat kesepian. Dari situ lah muncul ide untuk menciptakan 'My Knitted Boyfriend'. Dia selalu menemani dalam menjalani aktivitas keseharian," kata de Keijzer.

Tanggapi kesepian dengan humor
Kesepian bukan satu-satunya alasan mengapa de Keijzer menciptakan "pacar rajutan". Baginya kesepian bukanlah hal tabu yang menjadi momok menakutkan terutama bagi mereka yang masih lajang. Justru dengan menciptakan "pacar rajutan", de Keijzer ingin menunjukkan bahwa kesepian bisa ditanggapi dengan penuh humor.

"Saya berharap karya ini menghadirkan sedikit pengakuan dan kesadaran bahwa setiap orang sering merasa kesepian.  Membicarakan atau bahkan mentertawakan kesepian tak dilarang. Saya berusaha membuat karya yang serius ini menjadi sesuatu yang sangat humoris. Saya yakin dengan mentertawakan perasaan negatif akan membawa perasaan positif dan bahagia. Dan ketika Anda merasa positif dan bahagia dengan diri sendiri, pasangan terbaik akan datang untuk Anda," ungkapnya.

Pandangan inilah yang membuat karya de Keijzer banyak mendapatkan dukungan dan minim kritik. Meskipun sebenarnya ia menantikan reaksi negatif atas karyanya, karena dengan begitu ia merasa berhasil memprovokasi orang untuk berpendapat lewat karyanya.

"Karya ini merupakan cara saya mentransfer emosi dan pengalaman mengenai sesuatu yang bisa saya tertawakan. Ini seperti terapi buat saya. Jika kemudian orang lain merasakan hal yang sama, itu menjadi bonusnya," ujarnya.

Baginya, dengan hadirnya "pacar rajutan", seseorang yang kesepian tidak merasa sendiri. Pasalnya, ada "pacar rajutan" yang siap menemani saat ingin menonton film bersama di rumah, atau sekadar bersantai berduaan.

HUFFINGTON POST Karya seni

Untuk menggambarkan bagaimana "pacar rajutan" menjadi teman dalam kesepian, de Keijzer memproduksi film pendek  berjudul "My Knitted Boyfriend".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com