Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/01/2015, 18:00 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

Sumber fdrmx.com

KOMPAS.com - Shakira dan pasangannya Gerard Pique, sang bintang lapangan hijau, mengundang seluruh dunia untuk ikut berpartisipasi dalam acara World Baby Shower, dalam rangka menyambut kelahiran anak keduanya. Acara perayaan yang akan diselenggarakan penyanyi berdarah latin ini, tidak seperti acara baby shower pada umumnya. Bekerja sama dengan UNICEF, Shakira mengajak dunia untuk memberikan hadiah dimana bukan ditujukan pada bayi dalam perutnya, melainkan untuk anak-anak  yang kurang beruntung.

Bagi siapapun yang ingin berpatrisipasi dalam acara  ini, caranya sangatlah mudah. Anda dapat membuka situs www.worldbabyshower.org, kemudian membeli hadiah, dimana pada situs telah dicantumkan jenis benda, harga, serta kegunaannya. Pilihan hadiah pun beragam, mulai dari vaksin suntik, selimut, makanan bergizi, timbangan bayi, buku cerita, sampai bola sepak. Khusus donatur yang berdomisili di Amerika Serikat, siapa yang mencapai nilai donasi sebesar 14.50 Dolar AS atau setara dengan 180 ribu rupiah, donatur akan mendapatkan kartu terimakasih berupa foto Shakira dan Pique dalam edisi terbatas.

Sebelumnya, pada tahun 2013, Shakira juga melakukan acara serupa untuk menyambut kelahiran anak pertamanya, Milan. Luar biasa, saat itu Shakira berhasil mengumpulkan lebih dari 80.000 vaksin polio, hampir sebanyak 4 ton makanan yang disumbangkan untuk anak kurang bergizi, 1.000 obat anti malaria, dan 200.000 oralit untuk mengatasi penyakit diare.

"Setiap perempuan berharap memiliki kekuatan untuk membagikan berkat kelahiran anaknya demi menyelamatkan nyawa anak-anak yang kurang beruntung diseluruh dunia. Jika saja setiap ibu memutuskan untuk bergabung dengan kesempatan ini serta berpartisipasi dalam penawaran UNICEF yang menginspirasi, saya yakin, kita dapat bersama-sama menyelamatkan nyawa ratusan ribu lebih anak-anak di seluruh dunia," ujarnya tulus. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber fdrmx.com
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com