Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Orangtua di Indonesia Lebih Unggul ketimbang Negara Lain?

Kompas.com - 27/02/2015, 07:00 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com -- Dalam acara jumpa media Johnson's “So Much More” yang diselenggarakan di The Hall, Senayan City, Jakarta (26/2/2015) dipaparkan beberapa fakta menarik mengenai waktu mandi bayi bersama orangtua. Tak disangka aktivitas yang sederhana tersebut, dianggap oleh orangtua Indonesia sebagai quality time moment terbaik bersama anak.

Dari 302 responden orangtua di Indonesia, ternyata 96 persen di antaranya sangat menghargai waktu mandi anak karena dianggap sebagai sesi membangun dan mempererat hubungan dengan buah hati. Berdasarkan data tersebut, hasil survei in menyatakan bahwa orangtua di Indonesia lebih unggul ketimbang dari 80 negara lain.

Lebih lanjutnya 80 persen orangtua mengatakan bahwa mandi adalah aktivitas spesial bersama anaknya. Lalu, 75 persen orangtua mengatakan memandikan anak adalah waktu yang sangat menyenangkan. Kemudian, sebanyak 71 persen orangtua bahkan menolak membawa gadget saat memandikan anaknya karena dapat menggangu waktu optimal bersama si kecil.

Namun, sangat disayangkan bahwa rata-rata orang tua di Indonesia belum begitu menyadari bahwa mandi sebenarnya memberikan stimulasi yang sangat penting bagi sang anak. Alhasil, banyak orangtua Indonesia yang memandikan kurang dari 15 menit.

Menurut data survei di luar negeri, waktu orangtua memandikan bayi dan anak balita mencapai lebih dari 20 menit.  Selain membersihkan si kecil, aktivitas ini juga dimanfaatkan untuk bercanda dan berkomunikasi dengan anak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com