Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/04/2015, 15:15 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Dailymail

 

KOMPAS.com — Seorang wanita berusia 61 tahun asal Berlin, Jerman, bernama Annegret Raunigk, akan mencetak sejarah baru dalam dunia kedokteran. Bagaimana tidak, wanita yang berprofesi sebagai guru sekolah dasar ini akan menjadi ibu tertua yang melahirkan bayi kembar empat di dunia.

Saat ini, Annegret tengah memasuki minggu ke-21 kehamilannya. Dia mengaku sempat shock ketika menjalani USG dan mengetahui dirinya tengah mengandung bukan hanya satu orang bayi, melainkan empat bayi!

 

Awalnya, dokter menyarankan untuk merelakan satu atau dua janin dalam kandungan Annegret, tetapi dia langsung menolak anjuran tersebut. 

Annegret memutuskan untuk melahirkan keempat bayinya tersebut karena merasa masih cukup bugar dan sehat untuk melahirkan. Selain itu, guru bahasa Inggris dan Rusia ini juga menyatakan masih mampu merawat keempat bayinya kelak. Annegret akan pensiun dari pekerjaannya sebagai guru pada tahun ini.

 

Peristiwa unik ini bukan kali pertama untuk Annegret. Sebab, sebelumnya dia pernah ramai diberitakan media Jerman lantaran melahirkan bayi perempuan bernama Leila pada usia 55 tahun.

 

Menjelang hari persalinan, pada harian setempat, Annegret mengaku tak cemas dengan masa depannya dalam lima tahun mendatang. 

Sebab, buah hati Annegret akan tumbuh menjadi remaja dan dewasa ketika usia sang ibu sudah mulai lanjut. Terlebih lagi, bayi yang dia kandung berjumlah empat. Dengan terus menjaga pikiran positif, Annegret optimistis akan tetap hidup melihat kelima anaknya tumbuh besar dan dewasa.

 

Sebagai informasi, Annegret telah memiliki 13 orang anak. Saat ini, anak tertuanya berusia 44 tahun. Anak-anak Annegret lahir dari lima orang ayah yang berbeda. Selain itu, dia juga telah dikaruniai tujuh orang cucu.

 

Terkait sejumlah tentangan dan rasa pesimistis di sekelilingnya, Annegret tetap mempertahankan keputusannya untuk mengandung di usia yang sudah tak muda lagi.

 

"Setiap orang perlu memutuskan sesuatu untuk dirinya sendiri dan tidak terlalu memikirkan omongan orang lain," kata Annegret. 

Saat ini, rekor wanita tertua di dunia yang melahirkan anak kembar empat dipegang oleh Merryl Fudel yang melahirkan pada usia 55 tahun. Sementara itu, wanita tertua yang melahirkan adalah Omkari Panwari yang saat itu berusia 70 tahun.

 

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com