Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kini Surat Lady Diana Dapat Dibaca Umum, Apa Isinya?

Kompas.com - 21/04/2015, 13:55 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber today
KOMPAS.com — Sudah 18 tahun semenjak Lady Diana wafat pada tahun 1997 silam karena kecelakaan maut dalam mobil yang dikemudikan oleh Henri Paul. Saat itu Diana sedang bersama kekasihnya, Dodi Al-Fayed, ahli waris keluarga Al-Fayed dan pemilik mal mewah di London.

Namun, memori dan kenangan indah hidup Lady Diana terus abadi hingga sekarang. Kehidupan putri cantik yang merupakan ibu dari Pangeran William dan Pangeran Harry ini memang selalu menarik untuk disimak. Kini, Anda dapat membaca isi surat wasiat Putri Diana yang isinya cukup mengharukan.

Dengan membayar sekitar 15 dollar AS atau setara Rp 175.000, Anda dapat mengakses dan membaca surat wasiat Putri Diana secara online. Surat wasiat ini ditampilkan oleh sebuah situs baru di Inggris yang membuat berbagai dokumen publik dapat diakses dengan sistem online berbayar. Dokumen asli surat wasiat Putri Diana tersimpan dengan keamanan ekstra di sebuah fasilitas yang temperaturnya diatur di kota Birmingham.

Sebanyak 41 juta surat wasiat sejak tahun 1858 dapat diakses di situs tersebut. Lalu, apa isi surat wasiat Putri Diana? Terkait properti, estat milik Diana yang bernilai sekitar 30 juta dollar AS atau Rp 350 miliar untuk kedua putranya, William dan Harry, dibubarkan.

Menyusul kematian Putri Diana pada usia 36 tahun karena kecelakaan mobil di Paris, Perancis, dalam surat wasiatnya ditetapkan bahwa sang ibunda harus mengonsultasikan tentang pendidikan anak-anaknya. Selain itu, William dan Harry harus diasuh dan dirawat oleh kepala rumah tangga sekaligus orang kepercayaan sang putri, Paul Burrell.

"Ia ingin memastikan bahwa anak-anaknya benar-benar dikelilingi dengan cinta. Ini hal yang sangat membuat Diana menderita ketika bercerai dengan Pangeran Charles. Saya rasa hal ini sangat tecermin pada surat wasiatnya," ujar Robert Jobson, pengarang buku The New Royal Family

Di dalam surat wasiatnya, Putri Diana juga menyatakan bahwa gaun pengantinnya yang begitu terkenal dengan taburan ribuan butir mutiara dan panjang gaun mencapai 25 kaki atau sekitar 7 meter akan diwariskan kepada William dan Harry. Sementara itu, barang-barang milik Putri Diana lainnya, seperti lukisan dan jam, akan diwariskan kepada 17 orang anak baptisnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com