Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Denny Wirawan Pilih Batik Kudus untuk Pekan Mode New York

Kompas.com - 14/02/2016, 20:00 WIB
Syafrina Syaaf

Penulis

KOMPAS.com – Denny Wirawan merupakan salah satu perancang busana yang aktif dalam melestarikan wastra nusantara, baik dalam lingkup lokal maupun internasional.

Kali ini, perancang yang telah berkarya lebih kurang 24 tahun, memilih mengeksplorasi keindahan Batik Kudus untuk label Balijava.

Tak hanya menghelat dan mempersembahkan keindahan wastra nusantara dalam sejumlah peragaan busana, Denny juga begitu total memperkenalkan warisan kain dari Tanah Air di pentas antarbangsa, salah satunya New York Fashion Week (NYFW) atau Pekan Mode New York.

“Secara prinsip saya ingin secara aktif melestarikan wastra nusantara. Oleh sebab itu sejak 2008, koleksi Balijava hadir di tengah pecinta mode Indonesia sebagai lini busana yang siap pakai dan busana siap pakai madya,” ujar Denny dalam wawancara khusus bersama Kompas Female.

Denny mengatakan bahwa melalui kancah internasional, seperti Pekan Mode New York, dia  memilih membawa koleksi batik  sebagai bentuk dedikasi terhadap kain dan budaya Indonesia.

Khusus perhelatan mode akbar Pekan Mode New York, Denny segera merilis koleksi Balijava Batik Kudus teranyar pada Minggu (14/2/2016) di Fashion Week Gallery, Manhattan, New York, AS.

Sejumlah koleksi yang mengangkat keindahan pesona Batik Kudus telah siap diperlihatkan kepada para pecinta dan pengamat mode di New York.

Sebenarnya, mengapa Denny memilih Batik Kudus untuk Pekan Mode New York?

“Sejak sejak September 2015 silam, saya memang tengah fokus pada koleksi Balijava dengan batik Kudus, mulai dari peragaan tunggal yang bertemakan ‘Pasar Malam’ di Hotel Kempinski beberapa waktu lalu, hingga koleksi Balijava ke depannya, yaitu di NYFW 2016,” urainya.

Motif Batik Kudus, kata Denny, memiliki motif sederhana sehingga mudah untuk digubah dengan gaya rancang khas masing-masing koleksinya.

“Motif batik kudus memiliki motif sederhana sehingga bisa saya aplikasikan dengan gaya design khas saya dan model dari Balijava itu sendiri yang modern dan edgy, serta saya rasa bisa diterima oleh pasar Internasional seperti Amerika Serikat,” jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tempat Sewa Baju Pengantin Adat di Jakarta, di Mana Saja?

Tempat Sewa Baju Pengantin Adat di Jakarta, di Mana Saja?

Look Good
Sederat Karya Mendiang Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo

Sederat Karya Mendiang Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo

Feel Good
3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Fitting Baju Pengantin Adat Batak

3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Fitting Baju Pengantin Adat Batak

Look Good
Jarang Beli, Rania Yamin Lebih Sering Pakai Baju Eyang

Jarang Beli, Rania Yamin Lebih Sering Pakai Baju Eyang

Look Good
Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia, Ketahui 6 Fakta Mooryati Soedibyo Sang 'Empu Jamu'

Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia, Ketahui 6 Fakta Mooryati Soedibyo Sang 'Empu Jamu'

Feel Good
Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun, Ini Sederet Kiprahnya

Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun, Ini Sederet Kiprahnya

Feel Good
Tips dan Cara Tepat Menyimpan Baju Pengantin di Rumah

Tips dan Cara Tepat Menyimpan Baju Pengantin di Rumah

Look Good
Zodiak yang Paling Setia dalam Hubungan dan Pertemanan, Apa Saja?

Zodiak yang Paling Setia dalam Hubungan dan Pertemanan, Apa Saja?

Feel Good
Awas, Terlalu Lama Main Gawai Picu Tantrum pada Anak

Awas, Terlalu Lama Main Gawai Picu Tantrum pada Anak

Feel Good
Viral Bayi Meninggal Setelah Dipijat Nenek, Begini Cara Menolak Saran Pengasuhan Orang Terdekat 

Viral Bayi Meninggal Setelah Dipijat Nenek, Begini Cara Menolak Saran Pengasuhan Orang Terdekat 

Tanya Pakar - Parenting
Ada Tempat Bikin Baju Pengantin Batak di Jakarta, Apa Warna Terfavorit?

Ada Tempat Bikin Baju Pengantin Batak di Jakarta, Apa Warna Terfavorit?

Look Good
Cerita Para Atlet Disabilitas, Tetap Semangat di Tengah Keterbatasan

Cerita Para Atlet Disabilitas, Tetap Semangat di Tengah Keterbatasan

Feel Good
Sering Disepelekan, Ini 6 Kebiasaan yang Menurunkan Fungsi Otak

Sering Disepelekan, Ini 6 Kebiasaan yang Menurunkan Fungsi Otak

Feel Good
9 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Otak Cerdas dan Pintar

9 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Otak Cerdas dan Pintar

Feel Good
6 Jenis Kain yang Berbahaya bagi Bayi, Ketahui Risikonya 

6 Jenis Kain yang Berbahaya bagi Bayi, Ketahui Risikonya 

Feel Good
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com