Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Pilih Busana Pengantin untuk Pernikahan di Tepi Pantai

Kompas.com - 07/03/2016, 08:02 WIB

KOMPAS.com — Pesta pernikahan di tepi pantai terlihat lebih romantis, natural, dan terasa lebih istimewa.

Namun demikian, banyak yang harus dipertimbangkan ketika Anda sebagai calon pengantin akan mulai berburu busana pernikahan yang tepat.

Suasana di tepi pantai yang cenderung lebih kasual mungkin akan menjadi tantangan tersendiri. Jangan sampai Anda memilih busana yang terlalu sederhana karena pusat perhatian akan tetap tertuju pada Anda berdua.

Setelah menentukan siluet gaun yang dapat mengaksentuasi tubuh Anda, jangan lupa untuk memilih material yang tepat dan nyaman.

Sesuaikan dengan suasana pantai, gaun pengantin pilihan Anda harus terlihat ringan dan anggun. Sentuhan detail seperti aplikasi lace (renda) dan sedikit ornamentasi adalah hal yang lumrah.

Namun, pilih yang tidak kaku dan tentunya hindari sentuhan rumit yang membuat Anda justru susah untuk bergerak. Cukup pilih bahan yang sederhana dan ringan, seperti sutra sifon dan organza. Konsultasikanlah dengan desainer pilihan Anda.

Hindari potongan busana yang membuat Anda sulit untuk melangkah. Tak masalah jika ingin mengenakan gaun panjang, tetapi sebaiknya hindari ujung gaun yang terlalu panjang, karena Anda akan berakhir dengan gumpalan pasir yang mengganggu. Udara pantai pastinya terasa panas dan lembab.

Model gaun backless yang feminin atau tube dress yang klasik akan menjadi pilihan yang tepat bagi pesta di tepi pantai.

Jika ingin mengenakan gaun dengan lengan panjang, jangan memilih desain yang terlalu ketat. Udara panas akan membuat Anda lebih cepat berkeringat dan riasan lebih mudah luntur.

Lalu, apabila Anda mengenakan veil atau kerudung, pikirkan kembali. Sebab, angin kencang yang mungkin saja terjadi akan membuat tatanan rambut dan veil Anda terlihat berantakan.

Jangan lupa untuk memilih gaya rambut up do yang lebih rapi. Sempurnakan juga tampilan Anda dengan sepasang sepatu pengantin yang nyaman. Desain sepatu wedges akan membuat Anda lebih mudah melangkah. (Aulia Fitriasari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com