Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Bumbu Ini Buat Anda Jadi Ratu Masakan Indonesia

Kompas.com - 12/11/2016, 19:04 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

 

KOMPAS.com – Tidak bisa dimungkiri, Indonesia merupakan negara yang kaya akan keberagamannya, terutama pada budaya dan kulinernya sehingga masing-masing daerah pun memiliki kekhasannya.

Namun, jangan khawatir, walaupun Indonesia memiliki beragam makanan, Anda pasti bisa membuatnya sendiri di rumah asal punya kesabaran.

Sebab, dari sekian banyak makanan khas Indonesia, menurut Chef Stefu, kuncinya ada pada tiga bumbu dasar.

“Makanan Indonesia itu kuncinya seperti yang saya bilang, antara bumbu putih, kuning, dan merah,” ujarnya usai acara Indonesian Cooking Class with Chef Stefu yang diadakan oleh Culinaria Modena di Modena Experience Center, Jakarta, Sabtu (12/11/2016).

Dia melanjutkan, dengan memiliki ketiga bumbu dasar tersebut, maka Anda sudah bisa membuat banyak makanan khas Indonesia.

Akan tetapi, dia juga menekankan bahwa makanan Indonesia itu sangat beragam sehingga dari Sabang hingga Merauke memiliki karakteristik yang berbeda.

Chef Stefu pun memberi contoh, sayur asam yang dibuat oleh orang Sunda, Jawa Timur, Solo, dan Jogjakarta berbeda-beda.

“Sebenarnya kalau buat saya itu malah membuat kita jadi lebih kaya, tetapi jangan sampai terbawa oleh ego pribadi masing-masing,” ungkapnya.

Pada intinya, dengan memiliki ketiga bumbu yang terdiri dari bumbu merah, kuning, dan putih, hampir semua masakah Indonesia bisa dibuat, tinggal bagaimana karakternya saja.

Setelah Anda melihat karakternya, maka Anda bisa menambahkan bumbu lainnya seperti jahe, kecombrang, tomat hijau, ketumbar, dan bumbu lainnya.

“Namun, pada dasarnya nggak jauh dari bumbu putih, kuning, dan merah,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com