Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/09/2013, 17:13 WIB
K. Wahyu Utami

Penulis

KOMPAS.com — Di tengah invasi pengobatan modern sekarang ini, pengobatan tradisional khas Indonesia, kerokan, belum kehilangan pamornya. Bahkan, sebagian orang masih menjadikannya alternatif awal saat kondisi tubuh tengah menurun.

Kerokan merupakan salah satu pengobatan tradisional yang dilakukan dengan cara menggosok tubuh dengan minyak dan koin logam sebagai alat pengeroknya, yang selanjutnya menghasilkan guratan merah pada kulit. Pengobatan ini masih sering diterapkan oleh orang Indonesia hingga sekarang, baik anak kecil maupun orang dewasa.

Namun, efek kerokan kulit yang memerah dan pori-pori kulit yang terbuka setelah tentunya menjadi hal yang menakutkan bagi mereka yang belum pernah melakukan pengobatan ini. Sebaliknya, bila teknik yang diterapkan benar, setelah kerokan, tubuh pun akan terasa segar dan fit

"Kerokan itu masih digunakan sampai sekarang karena mau tak mau ada beberapa penyakit ringan yang memang bisa disembuhkan hanya dengan pengobatan tradisional," ujar Mien Rogi, Treatment Developer Martha Tilaar Day Spa, saat berbincang dengan KompasFemale beberapa waktu lalu.

Namun, tahukah Anda bahwa kerokan ternyata tidak bisa dilakukan sembarangan? Ada cara dan teknik tersendiri. Hal ini berbeda dengan kerokan pada umumnya. Berikut langkahnya:

  1. Siapkan koin logam yang ujungnya tidak tajam, seperti uang koin seribu.
  2. Sediakan minyak zaitun sebagai dasar untuk pengerokan di tubuh.
  3. Kemudian, mulai langkah kerokan dengan meraba bagian samping di dekat tulang. Tidak dianjurkan mengerok di atas tulang. Oleh karenanya, lakukan hal itu di sendi-sendi dekat tulang.
  4. Arah kerokan juga dilakukan dari atas ke bawah.
  5. Setelah itu, jangan pernah mengerok bagian tulang punggung karena bisa membahayakan kesehatan Anda.
  6. Setelah selesai, usapkan bagian punggung menggunakan minyak angin agar badan lebih terasa hangat.
  7. Yang terakhir, jangan langsung mandi setelah kerokan. Usahakan Anda mandi keesokkan harinya, setelah suhu badan normal.

Bagaimana, apakah teknik yang Anda gunakan untuk kerokan selama ini sudah benar? Jika belum, segera perbaiki langkahnya ya.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Macam Love Languange dan Artinya, Kamu yang Mana? 

7 Macam Love Languange dan Artinya, Kamu yang Mana? 

Feel Good
6 Cara Memakai Gua Sha agar Manfaatnya Maksimal

6 Cara Memakai Gua Sha agar Manfaatnya Maksimal

Look Good
Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

Look Good
Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

Look Good
Apa Itu Love Language?

Apa Itu Love Language?

Feel Good
Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

Look Good
Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

Look Good
Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

Look Good
6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

Look Good
4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

Look Good
3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

Look Good
5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

Look Good
Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

Feel Good
6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

Look Good
Kunyit Bisa Menghilangkan Bulu Ketiak, Simak Caranya 

Kunyit Bisa Menghilangkan Bulu Ketiak, Simak Caranya 

Look Good
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com