Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita Lebih “Sadis” dalam Menilai Penampilan Orang Lain

Kompas.com - 27/09/2016, 07:02 WIB
Kontributor Lifestyle, Rakhma

Penulis

KOMPAS.com  Citra diri, terutama soal penampilan, dirasa sangat penting oleh sebagian besar wanita di dunia.

Pasalnya, wanita cenderung lebih sensitif mengenai kritik soal bentuk tubuh dan penampilan diri sendiri dari lingkungan sekitar.

Ternyata, rasa tidak percaya diri yang dirasakan wanita tumbuh dari cara mereka menilai penampilan orang lain yang relatif tajam ketimbang pria menilai penampilan sesamanya.

Sebuah penelitian di jurnal Economics and Human Biology mengungkapkan bahwa daya tarik seseorang sangat terkait dengan berat badan dan jender.

Studi juga menemukan bahwa wanita memiliki sifat menghakimi atas penampilan orang lain ketimbang pria.

Penelitian dari University of Surrey dan University of Oxford mengevaluasi cara pandang pria dan wanita terhadap penampilan sesamanya. Selain itu, peneliti juga mempelajari hubungan kecantikan dan ketampanan terhadap berat badan.

Hasilnya, responden wanita memiliki standar tinggi dalam mendefinisikan kecantikan dan ketampanan. Mereka cenderung lebih tajam dalam mengomentari penampilan pria dan wanita lain, terutama yang kelebihan berat badan.

Sebaliknya, pria lebih bertoleransi terhadap sesamanya yang memiliki tubuh gemuk. Namun, sikap penuh toleransi itu tidak terlihat saat menilai wanita yang cenderung gendut.

“Ini adalah studi perdana yang mempelajari hubungan antara berat badan dan daya pikat dari perspektif dua jender,” jelas Sonia Oreffice, profesor di University of Surrey.

Oreffice menyimpulkan bahwa berdasarkan studi, terdapat kaitan yang erat antara berat badan dan daya pikat seseorang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com