Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/01/2017, 16:31 WIB
Kontributor Lifestyle, Rakhma

Penulis

KOMPAS.com – Memiliki rambut panjang yang sering kusut tentunya sangat merepotkan, terutama saat pagi hari di mana Anda terburu-buru berangkat kerja.

Rambut kusut yang sering dipaksa disisir bisa berakibat mudah patah dan ujung rambut jadi pecah-pecah.

Menurut Eva Scrivo, pakar kecantikan rambut, mengatasi rambut kusut adalah meningkatkan produksi minyak rambut alamiah.

Nah, untuk meningkatkan produksi minyak rambut, maka Anda harus mengurangi kuantitas keramas.

“Rambut yang jarang terkena air biasanya cepat berminyak. Paparan minyak membuat rambut mudah diatur,” jelas Scrivo.

Dia menambahkan ini berarti Anda tidak perlu berhenti keramas, tetapi batasi cuci rambut hanya satu kali dalam dua minggu atau dua kali dalam satu minggu.

Semakin jarang Anda keramas, kata Scrivo, meningkatkan produksi minyak alamiah pada rambut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com