Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Miss Universe Portugal 2014 Berolahraga Hanya 30 Menit

Kompas.com - 21/10/2014, 21:00 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com -- Miss Universe Portugal 2014, Patricia da Silva, hadir di Jakarta dalam rangka memperkenalkan pusat kebugaran terbaru VivaFit yang juga berasal dari tanah kelahirannya. Pada hari Senin, 20 Oktober 2014 kemarin, Patricia menyempatkan diri untuk mengunjungi kantor redaksi Kompas.com bersama dengan General Manager Vivafit Indonesia, Uni Haryoko, dan C.E.O Vivafit Portugal, Pedro Ruiz.  

Patricia yang masih duduk di bangku kuliah tahun ke-lima jurusan kedokteran di University-Bern/Zurich Medicine, Swiss ini, mengaku dirinya tak punya ritual kecantikan yang signifikan. Menurutnya, semua perempuan dapat menjadi seperti dirinya, asalkan menganut gaya hidup sehat dengan cara berolahraga yang teratur, makan makanan yang sehat, tidak minum alkohol, minum banyak air putih, tidur yang cukup, dan tidak stres. Baginya, hal demikian sudah cukup untuk membuat seorang perempuan menjadi cantik.

Dalam kunjungannya, Patricia juga mengatakan kecantikan berarti ketika seseorang merasa bersyukur dengan dirinya sendiri. Sebab, pada dasarnya kecantikan adalah suatu hal yang relatif dan tak dapat diukur. Tak lupa Patricia menambahkan bahwa setiap perempuan terlahir cantik.

Perempuan berusia 22 tahun yang menguasai bahasa Portugis, Jerman, Swiss, Perancis, Inggris, dan Spanyol ini mengatakan bahwa dirinya rajin berolahraga, setidaknya 30 menit meski sesibuk apapun dirinya.

Mengenai pilihan jenis olahraga, Patricia lebih suka berolahraga tanpa alat dan mengikuit kelas aerobik di pusat kebugaran. Lalu, untuk menjaga berat badan proporsional, dirinya menganut gaya hidup makan tiga kali sehari dan mengurangi camilan. Namun demikian, sesekali untuk memanjakan selera untuk mengudap, Patricia memilih nyemil cokelat.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com