Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/02/2017, 20:00 WIB
Kontributor Lifestyle, Rakhma

Penulis

KOMPAS.com – Tren mode dunia mendeklarasikan bahwa tren celana skinny jeans sudah usai dan usang di tahun 2017.

Berdasarkan laporan dari The Telegraph pada tahun 2014 penjualan skinny jeans meningkat 76 persen pada pasar denim dunia.

Lebih kurang sudah dua dekade tren skinny jeans mendominasi tren dunia.

Namun, kondisi ini segera berubah pada tahun 2017.

Sebab, menurut koleksi terbaru dan kebanyakan tren di pergelaran busana pada sejumlah pekan mode memperlihatkan bahwa celana skinny jeans tidak lagi menjadi andalan.

Menurut penjualan di situs belanja ASOS, jenis celana mom jeans tengah menjadi buah bibir pada pasar denim dunia. Pasalnya, mengalami peningkatan penjualan sebanyak 47 persen.

Ternyata, skinny jeans yang sempit dan membentuk badan tidak lagi dianggap nyaman ketimbang koleksi celana kulot dan mom jeans.

Daya pikat celana kulot memperlihatkan peningkatan pada tahun 2016 kemarin.

Sebab, sebagian besar perancang dan label busana sering menampilkan celana kulot sebagai koleksi terbaru mereka.

Hasil survei juga menyebutkan bahwa celana jeans klasik bakal kembali naik sebagai tren terbaru pada tahun 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com