Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kiat Hasilkan Kesan Pertama yang Baik di Dunia Bisnis

Kompas.com - 22/01/2016, 06:05 WIB
Silvita Agmasari

Penulis


KOMPAS.com --
Kesan pertama sangat penting, terutama saat Anda di dunia bisnis.

Menurut penelitian dari Princeton University, kesan pertama terjadi hanya dalam hitungan kurang dari satu detik!

Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk tahu cara menciptakan kesan pertama yang baik. Berikut uraiannya:

1. Atur energi Anda
Sebelum menghadiri acara penting seperti lamaran kerja, rapat klien, cobalah untuk berpikir orang seperti apa yang ingin Anda temui dan interaksi seperti apa yang Anda harapkan. Setelah itu, fokuslah untuk mengatur energi Anda menjadi seperti orang yang ingin Anda temui tersebut.

2. Pikirkan penampilan Anda
Cek kembali busana, perhiasan, make up, dan aksesori Anda. Hindari ornamen yang memicu orang menghakimi Anda. Wanita biasanya memiliki ornamen penampilan yang lebih riskan dibanding pria.

3. Sadar dengan bahasa tubuh
Salah satu hal krusial adalah bahasa tubuh. Cara mudah untuk melihat bahasa tubuh Anda adalah mendokumentasikan diri sendiri dengan video. 

Pelajarilah cara Anda berlajan, cara duduk, dan cara bersalaman dengan orang lain. Jika menurut Anda postur tersebut tak baik, segera ubah.

4. Atur keadaan hati
Jika Anda mengalami hari yang buruk, maka akan mudah terlihat dari ekspresi wajah, komentar, dan bahasa tubuh Anda.
Ada baiknya atur suasana hati Anda dahulu sebelum bertemu orang lain, misalnya, dengan menonton video lucu.

5. Menjadi orang yang menarik dan tertarik
Ketika berjumpa pertama kali dengan seseorang, sebenarnya orang lain dapat melihat ketertarikan Anda terhadap mereka. Dengarkan dan bertanyalah pada mereka, saat percakapan mengalir lancar maka Anda telah berhasil mencairkan suasana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com