Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/01/2014, 15:09 WIB
Lusia Kus Anna

Penulis

Sumber SheKnows

Kompas.com -
Jika Anda ingin terlihat lebih cantik di foto, ada banyak aplikasi olah foto yang kini bisa kita unduh secara gratis. Mulai dari menghilangkan jerawat, memutihkan kulit, sampai membuang lemak tubuh.

Berbagai aplikasi tersebut dapat membuat penampilan terlihat sempurna sekejab mata. Olah foto yang dilakukan para digital artist di media bahkan dinilai sudah sangat keterlaluan karena dapat membuat foto seorang model terlihat tidak realistik.

Meski aplikasi olah foto tersebut sangat menggoda, sebaiknya kita menjauhi keinginan untuk mengedit foto sendiri. Ini adalah beberapa alasan mengapa kita perlu mengatakan tidak pada aplikasi olah foto.

1. Mengubah pandangan atas kecantikan
Alasan terbesar untuk tidak melakukan olah foto adalah karena bisa menghasilkan pandangan tidak realistik terhadap bagaimana kita seharusnya berpenampilan.  Kantung di bawah mata hilang, kulit tampak cerah, semua masalah kecantikan hilang, meski itu bukan yang tampak di depan cermin. Melakukan retouching berlebihan juga akan membuat kita sulit mencintai diri sendiri apa adanya.

2. Menimbulkan kecanduan
Sekali Anda mencoba mengutak-atik foto Anda, bisa jadi Anda akan tak bisa berhenti melakukannya. Pada akhirnya foto yang tidak di-edit tak lagi memuaskan Anda, bahkan akan memicu olah foto berlebihan.

3. Iklan palsu
Faktanya, tak ada orang yang tampak sempurna seperti dalam foto majalah atau foto "selfie" mereka. Bahkan seorang selebriti sekalipun. Jika Anda hobi mengedit foto sebelum diposting di media sosial, itu sama saja Anda memberikan iklan palsu tentang diri sendiri. Lagi pula, bersikap jujur akan membuat perasaan lebih nyaman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com